KASUS :
- Raster merah disertai dengan garis-garis blangking
- Tidak ada gambar maupun OSD
- Screen coba diminimalkan raster tetap menyala
PEMERIKSAAN :
- Solderan Katode Red pada kaki CRT soket di open – raster tetap menyala merah.
- Biasanya hal seperti ini disebabkan karena Katode short dengan Heater – maka kami coba mengisolir heataer dari ground dengan cara membuat lilitan pada ferit flyback sebagai pengganti tegangan heater – Tetapi problem tetap sama saja.
- Kesimpulan kami Katode telah short dengan G1 – maka kami coba open solderan kaki G1 pada CRT soket - Dari percobaan ini terbukti memang Katode short dengan G1
ANALISA :
- Short disebabkan oleh adanya kotoran atau kerak yang terakumulasi pada katode.
- Short kadang hanya terjadi pada saat heater dipanaskan, jadi ketika teve dimatikan short tidak dapat dicek menggunakan ohm-meter. tetapi kadang short dapat dicek menggunakan ohm-metar.
- Short atau hubungan antara Katode dengan Heater mungkin mempunyai resistansi beberapa ohm hingga puluhan kilo ohm
SOLUSI :
Kotoran dapat dihilangkan dengan
cara ditembak. Cara yang pernah kami lakukan adalah sebagai berikut :
- Lepas soket CRT yang asli.
- Pasang soket CRT kosong.
- Beri tegangan heater dari luar menggunakan DC power-suply atau tranfo adaptor dengan tegangan sekitar 5 hingga 6v.
- Tembak pin Katode dengan G1 menggunakan tegangan listrik AC 220v yang diseri dengan lampu 100w/220v (dengan cara disentuhkan sesaat)
- Saat ditembak terlihat bunga api keluar didalam lehar tabung CRT. Hal ini menunjukkan bahwa kotoran telah rontok.
- Selamat mencoba semoga berhasil.........
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan beri komentar dengan bahasa yang santun, tidak porno dan jangan melanggar sara, terima kasih.